Salam kesetiakawanan sosial!
Panitia Malam Keakraban 2019 kembali menggelar rapat ke-3 yang berlangsung pada hari Kamis, 7 November 2019 bertempat di Sekretariat Karang Taruna RW. 07 'Gerhana Srikaya'.
Rapat yang digelar pada malam hari tersebut dihadiri oleh penanggung jawab kegiatan, ketua pelaksana, sekretaris, bendahara, para koordinator divisi serta anggota panita dengan agenda pembukaan pendaftaran, penggalangan dana ke seluruh RT di wilayah RW. 07, serta persiapan dari masing-masing divisi.
Pembukaan pendaftaran Makrab 2019 dilakukan dengan dua metode, yaitu dengan ajakan dari Karang Taruna serta himbauan dari para ketua RT. Dengan adanya himbauan para ketua RT kepada remaja di lingkungan RT nya tentu akan menambah jumlah peserta kegiatan.
Sementara penggalangan dana kepada setiap RT dilakukan secara berkala oleh panitia dan pembina Karang Taruna. Pada kegiatan Makrab 2019 kali ini dana bantuan yang diharapkan adalah sebesar Rp. 100.000 per RT sehingga mampu meng-cover kebutuhan kegiatan Makrab 2019.
Pada rapat tersebut pula dibahas persiapan dari tiap divisi. Masing-masing divisi mulai menyortir dan menganggarkan kebutuhan serta menyampaikannya kepada ketua pelaksana. Tiap divisi juga dianjurkan untuk membuat time-line target sehingga masing-masing panitia mengetahui kapan batas waktu tugas dari tiap divisi.
Sekian.
Jumat, 08 November 2019
RAPAT KELIMA MAKRAB 2019
GALERI
(geser untuk melihat lebih banyak foto, klik atau sentuh foto untuk memperbesar)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar