Postingan kali ini adalah tentang kegiatan yang telah terlaksana pada 27 Oktober 2018 lalu, yaitu Gebyar Sumpah Pemuda yang diselenggarakan oleh Karang Taruna Kelurahan Jatiranggon sebagai
peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh setiap tanggal 20 Oktober.
Kegiatan yang diselenggarakan di lapangan kelurahan Jatiranggon ini diisi dengan berbagai perlombaan dan pentas musik maupun seni. Namun ada yang baru dari kegiatan Sumpah Pemuda kali ini, yaitu perlombaan Abang-Mpok Jatiranggon yang diikuti oleh delegasi masing-masing Karang Taruna tingkat RW.
Karang Taruna RW. 07 mendelegasikan saudara Hadi Naufal dan saudari Sara Yudita sebagai peserta lomba Abang-Mpok Jatiranggon. Tak hanya itu, dalam pementasan musik juga Karang Taruna RW. 07 mendelagasikan Kepri-Band yang beranggotakan Grita Aviola (Vokalis), Edo Ahmad (Vokalis), Yogi (Gitaris), Jorghi (Gitaris), Ardiago (Bassis), dan Amar (Drummer).
Alhamdulillah, pada kegiatan Gebyar Sumpah Pemuda 2018 ini Karang Taruna RW. 07 membawa pulang sebuah piala dengan menjadi Juara II dalam perlombaan Abang-Mpok Jatiranggon. Tak lupa rasa terimakasih kami kepada seluruh pihak yang telah mendukung baik materi maupun moriil demi suksesnya keikutsertaan Karang Taruna RW. 07 di tingkat se-Kelurahan Jatiranggon.
Sekian.
(geser untuk melihat lebih banyak, klik pada gambar untuk memperbesar)